Masih Bingung Memilih Laptop 3 Jutaan Terbaik? Simak Rekomendasinya

Meski terbilang ramah di kantong, namun laptop 3 jutaan terbaik memiliki spesifikasi yang tidak kalah dengan perangkat berharga mahal. Hanya saja memang sebelum melakukan pembelian penting untuk memilih produk berkualitas bagus serta dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari misalnya untuk bekerja, mengerjakan tugas, ataupun mengedit foto dan video.

Rekomendasi Laptop 3 Jutaan Terbaik Berbagai Merk

Saat ini memang cukup mudah menemukan laptop dengan kisaran harga Rp 3 juta an yang memiliki spesifikasi mumpuni. Hal ini menjadikan tidak sedikit orang merasa kebingungan karena takut salah pilih dan tidak dapat mendukung kegiatan sehari-hari. Pada penjelasan di bawah ini akan dibahas beberapa rekomendasi laptop 3 jutaan terbaik:

  1. Acer Aspire 3 A314-21

Laptop dengan ukuran 14 inch ini memiliki kecepatan sekitar 2.2GHz sampai 2.5 GHz dilengkapi dengan resolusi HD 1.366 x 768 didukung teknologi Acer ComfyView. Tidak berhenti disitu saja, Acer Aspire 3 A314-21 dilengkapi RAM sebesar 4GB DDR4 dan bisa diupgrade mencapai 8GB DDR4 sehingga lebih luas serta muat banyak file berukuran besar.

Saat ini laptop merupakan perangkat digital yang sangat dibutuhkan terutama bagi para pekerja di industri kreatif seperti Youtuber atau content creator. Agar dapat menunjang kebutuhan pengguna, Acer Aspire 3 A314-21 dilengkapi baterai yang dapat bertahan hingga 8 jam. Di samping itu pada perangkat tersebut juga dilengkapi WiFi, bluetooth, card reader, port HDMI, port USB, dan lainnya.

  1. Acer Aspire 3 A314-32

Sejak diberlakukannya pembelajaran online, banyak orang tua yang mencari laptop untuk putra putrinya untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar melalui panggilan video. Salah satu paling banyak dipilih yakni Acer Aspire 3 A314-32 karena memiliki spesifikasi mumpuni. Produk ini telah didukung processor Celeron N4000 generasi Gemini Lake dengan kemampuan 1,1GHz-2.6 GHz.

Dilengkapi RAM berkapasitas 4GB DDRD dapat mendukung untuk menyimpan file sekaligus aplikasi penting yang kamu butuhkan. Sedangkan media penyimpanan hardisknya mampu menampung hingga 1TB. Dengan spesifikasi tersebut, laptop besutan Acer ini dapat dijadikan sebagai rujukan laptop 3 jutaan terbaik dan bisa dibeli baik di marketplace ataupun penyedia terdekat.

  1. HP Pavilion X360 11 AB128TU

Desain yang diusung HP Pavilion X360 11 AB128TU begitu modern karena bagian layarnya sudah bisa dilipat 360 derajat. Pada layarnya sudah dilengkapi teknologi touchscreen yang akan memberikan kesan berbeda ketika mengoperasikannya. Ditambah lagi penyematan layar dari jenis SVA TFT LCD dengan HD BrightView WLED beresolusi 1366 x 768.

Dari segi grafis produk dari HP ini mengusung Intel HD Graphics 400 yang akan mendukung kegiatan pengguna termasuk untuk menjalankan game ringan. Dari segi media penyimpanan, sudah terdapat RAM berukuran 4GB DDR3L dan disediakan hardisk sebesar 500GB. Berdasarkan fakta ini, kamu tidak perlu khawatir jika memori penyimpanan mudah penuh meski menyimpan banyak data.

  1. HP 14S DK0073AU

Didesain slim, membuat HP 14S DK0073AU lebih mudah dibawa kemana-mana karena tidak terlalu berat apalagi tampilannya begitu modern dan stylish. Meski dihargai sekitar Rp 3 juta-an, namun berkat tampilannya membuat perangkat ini terkesan mahal. Dukungan prosesor AMD A4-9125 Dual-Core membuatnya memiliki kecepatan mencapai 2.3 GHz sampai 2.6 GHz.

Jika kamu penggemar game, HP 14S DK0073AU bisa mendukung kegiatan tersebut namun terbatas pada game ringan karena grafiknya berupa VGA AMD Radeon R5. Terkait baterainya, telah diberikan 3 cell 41 WHr yang dapat tahan lama untuk penggunaan normal. tidak kalah menariknya, produk ini telah diberikan RAM sebesar 4GB dan mendukung hardisk berkapasitas 1TB.

  1. HP 14 CM0093AU

Mengusung desain tipis dengan berat 1,4 kg ini telah dilengkapi media penyimpanan SSD M2 yang memiliki kapasitas 128 GB. Berbicara mengenai spesifikasinya, HP 14 CM0093AU bisa dibilang menjadi laptop 3 jutaan terbaik yang dapat dipilih untuk memenuhi kegiatan harian seperti mengerjakan tugas atau mengoperasikan aplikasi mulai dari ringan hingga sedang.

Didukung dengan penerapan prosesor AMD A4-9125 generasi Stoney Ridge membuat performanya jauh lebih responsif dan disebut-sebut hemat daya. Sedangkan untuk grafisnya menerapkan AMD Radeon R3 yang dapat dimanfaatkan untuk menjalankan game ringan serta memenuhi keperluan menjalankan aplikasi desain atau pemutar video..

  1. Lenovo IdeaPad 330

Mengusung prosesor generasi ketujuh AMD A4-9125 dapat memberikan sistem kinerja cukup kencang untuk menjalankan berbagai aplikasi yang umum digunakan oleh masyarakat. Prosesor tersebut mampu menghasilkan kecepatan hingga 2,3 GHz โ€“ 2,6 GHz, apalagi didukung dengan kapasitas RAM 4GB DDR4 dan kecepatan pengisian daya baterainya.

Bukan hanya itu saja, kelebihan lain Lenovo IdeaPad 330 yang membuatnya lebih menarik yakni bagian layarnya fleksibel karena bisa dilipat 360 derajat. Sedangkan pada bagian desainnya terlihat begitu elegan didukung dengan body slim dilengkapi beberapa pilihan warna salah satunya abu-abu keperakan yang memberikan kesan begitu kokoh dan elegan.

  1. Lenovo IdeaPad 130

Dibanderol dengan harga sekitar Rp 3.249.000 โ€“ Rp 3.799.000, bisa dibilang bahwa Lenovo IdeaPad 130 ini cocok dipilih untuk memenuhi kegiatan sehari-hari. Di dalamnya telah disematkan prosesor AMD A4-9125 dengan kecepatan mencapai 2.30 โ€“ 2.60 GHz. Terkait OS nya sudah dilengkapi versi baru yaitu Windows 10 Home dengan tampilan menawan.

Lenovo IdeaPad 130 cocok dijadikan rujukan bagi kamu yang sering mengoperasikan laptop karena bagian layarnya diberikan teknologi TFT LCD LED backlight beresolusi HD. Guna meningkatkan kenyamanan pengguna, pada produk entry level ini dilengkapi anti glare. Adapun RAM nya berkapasitas 4 GB dilengkapi hard disk 500 GB.

ย 

  1. ASUS VivoBook E203 MAH

Salah satu keunggulan yang diusung produk besutan ASUS tersebut adalah baterainya tahan lama. Dalam sekali melakukan pengisian daya, kamu bisa mengoperasikannya sampai 8 jam untuk menjalankan aplikasi pada umumnya seperti Microsoft Word, Google Chrome, dan sejenisnya. Fungsinya ini didukung oleh penyematan baterai dengan 3 cell berkapasitas 42 Whrs.

Dari segi sound, diberikan Asus SonicMaster yang mengeluarkan suara cukup nyaring dan jelas. Laptop berukuran 11,6 inchi ini didesain slim dengan setiap bagian sudutnya tumpul. Ada beragam fitur di dalamnya, salah satu unggulannya adalah Tru2Life dan Asus Splendid yang berfungsi mengatur kontras, warna, dan kecerahan.

  1. Asus X441MA

Laptop ini dirancang khusus untuk memberikan pengalaman mengesankan para penggunanya karena dilengkapi teknologi audio Asus SonicMaster dan ICEpower. Hal ini membuatnya dapat mengeluarkan suara jernih dan begitu jelas. Kemampuannya semakin disempurnakan dengan penyematan speaker berdaya 3W dengan ruang suara 24cc.

Mengusung ukuran layar 14 inch dengan dimensi 34.8 x 24.2 x 2.76 cm dengan berat 1,75 kg membuat tampilannya terkesan kokoh serta elegan. Perlu diketahui desain touchpad dari Asus memang umumnya cenderung lebih besar dibandingkan dengan brand lainnya. Dimensinya sekitar 106 x 74 mm yang memiliki tingkat respon tinggi terhadap sentuhan jari atau telapak tangan.

  1. EVITA Essential

Merek laptop satu ini terbilang masih asing bagi orang indonesia, meskipun begitu tetap memungkinkan untuk dipilih karena memiliki spesifikasi cukup baik. Didukung processor intel Celeron N4020 dengan daya baterai 7.64V setara 4830mAh membuatnya dapat digunakan untuk menjalankan kegiatan sehari-hari.

Tampilan grafisnya didukung Intel UHD Graphics 600 yang memberikan kesan lebih maksimal ketika mengoperasikannya untuk berbagai kegiatan sehari-hari. Secara keseluruhan, desainnya terbilang sedikit berbeda dari laptop kebanyakan, karena baik bagian layar maupun cover utamanya sangat tipis. Sedangkan pada engselnya dibuat tidak menyatu langsung sehingga lebih aman.

  1. Lenovo IdeaPad Slim 1 SSD

Sesuai namanya, Lenovo IdeaPad Slim mengusung desain begitu tipis serta berbobot ringan yakni 1,4 kg. Meski berada di kisaran harga Rp 3.950.000, namun memiliki berbagai keunggulan bukan hanya dari segi prosesornya saja melainkan juga ukuran besar yang mampu bertahan hingga 8 jam untuk sekali pengisian berkat dukungan baterai 3 cell 35 WHr.

Berbicara mengenai spesifikasi, rasanya kurang lengkap jika tidak membahas terkait dengan speakernya. Lenovo IdeaPad Slim 1 dilengkapi 2 x 1,5 W stereo dolby audio dengan kualitas suara bagus. Dukungan lainnya juga diberikan pada bagian processornya berupa AMD A4-9120 e serta kapasitas RAM mencapai 4 GB dan bisa di upgrade hingga 8 GB.

  1. Axioo MyBook 14+

Produk Axioo sendiri sudah banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia karena selain harganya yang cukup ramah di kantong juga memiliki spesifikasi mumpuni salah satunya Axioo MyBook 14+. Produk ini dilengkapi processor Intel apollo Lake N3350 dan disempurnakan dengan penyematan daya baterai besar sekitar 5.000 mAH yang kuat digunakan sampai 3-5 jam dalam sekali pengisian.

Sedangkan pada memori penyimpanannya juga tidak kalah lega karena diberikan 3 pilihan sekaligus yaitu 4 GB, 6 GB, dan 8 GB dengan harga berbeda pada masing-masingnya. Didukung tampilan begitu stylish dan kekinian, akan memberikan kesan lebih elegan. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan mempersiapkan dana mulai dari Rp 3.799.000.

  1. Zyrex Sky 232 2021

Dengan ketebalan 15 mm, Zyrex Sky 232 memiliki bobot sekitar 1,3 kg saja memberikan nilai plus tersendiri sebab akan lebih mudah dibawa kemana-mana. Didukung body tipis dengan layar 14 inci, menjadikannya semakin direkomendasikan sebagai laptop 3 jutaan terbaik apalagi didukung baterai berkapasitas besar sampai 5000 mAh.

Dengan kapasitas tersebut, pengisian dayanya tergolong cepat karena hanya membutuhkan waktu 1 jam lebih 15 menit untuk mengisinya hingga penuh. Tidak hanya pada baterai, keunggulan lain yang disematkan adalah jenis audionya dual stereo sehingga lebih kencang dan cocok digunakan untuk menonton video atau bermain game.

  1. HP Stream 11

Berbekal Intel Celeron N3060, laptop ini dapat melaju dengan frekuensi mencapai 16 GHz, terlebih diberikan baterai berdaya 37,69 Wh memberikan performa semakin mumpuni. Pada bagian keyboard nya sudah mendukung backlit yang berfungsi agar pengguna bisa tetap mengetik meskipun sedang mati lampu atau di wilayah minim pencahayaan.

Hanya saja dari segi tampilan memang HP Stream 11 masih terbilang begitu tebal, namun meskipun begitu tidak membuat tampilannya menjadi buruk bahkan terkesan kokoh dan tidak mudah rusak. Sedangkan desain keyboardnya cukup lebar yang membantu memudahkan pengguna saat mengetik.

Itulah penjelasan singkat terkait dengan laptop 3 jutaan terbaik yang bisa dipilih mendukung kegiatan setiap harinya. Dikutip dari situs rekomendasi ceklist.id, meski terbilang ekonomis namun secara kualitas serta spesifikasinya bisa dibilang mumpuni jika untuk menjalankan program yang berkaitan dengan pekerjaan, tugas sekolah, ataupun game berkapasitas ringan.

 

 

Similar Posts