Khasiat Daun Binahong Untuk Atasi Berbagai Penyakit
Khasiat Daun Binahong memang sudah tidak diragukan lagi, tanaman ini populer digunakan untuk mengobati berbagai masalah penyakit. Daun Binahong ini biasanya menjalar dengan daun tunggal dan berbatang lunak. Tanaman ini biasanya akan tumbuh subur di daerah yang iklim tropis seperti di Asia khususnya Indonesia.
Sejak abad ke 14, China sudah memanfaatkan daun Binahong ini sebagai bahan obat herbal. Biasanya tanaman ini sering kali digunakan untuk menyembuhkan berbagai masalah penyakit.
Kali ini akan dijelaskan mengenai beberapa manfaat daun binahong untuk atasi berbagai jenis penyakit. Selengkapnya bisa simak penjelasan berikut ini :
- Bisa mempercepat penyembuhan luka bakar
Daun Binahong ini dikenal untuk mempercepat penyembuhan luka bakar. Hal ini dikarenakan daun ini mengandung saponin, flavonoid, dan tanin.
Kandungan saponin berperan untuk antiseptik sehingga mempercepat pembentukan kolagen. Sementara kandungan flavonoid bisa mengurangi efek peradangan luka sehingga lebih cepat untuk penyembuhan luka bakar.
- Mencegah penyakit jantung
Selain menyembuhkan luka bakar, daun binahong bisa digunakan untuk mencegah penyakit jantung. Kandungan saponin berperan untuk untuk menurunkan kadar kolesterol jahat.
- Mencegah diabetes
Bagi kamu yang mengidap penyakit diabetes bisa mengkonsumsi air rebusan daun binahong. Dimana kandungan flavonoid ini bisa membantu menghambat penyerapan gula berlebih.
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa khasiat daun binahong untuk kesehatan tubuh. Semoga dengan adanya penjelasan ini bisa menambah wawasan mengenai daun binahong yang baik untuk pengobatan berbagai penyakit.