Gaji Lulusan IPDN dan Mengapa Banyak Diminati

IPDN merupakan sekolah kedinasan yang berada di bawah naungan Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Hal ini berarti lulusan IPDN nantinya memiliki ikatan dinas dengan Kementerian terkait kemudian setiap lulusannya akan ditempatkan di instansi pemerintahan baik itu yang ada di daerah maupun di pusat. Saat ini sendiri sekolah di IPDN sangat banyak diminati pelajar di seluruh Indonesia. Mengapa? Di bawah ini ulasannya.

Table of Contents

Mengapa IPDN Banyak Diminati

Salah satu sekolah kedinasan yang sampai saat ini memiliki banyak peminat adalah IPDN. Tentu saja ada banyak faktor mengapa sekolah tersebut banyak peminatnya. Diantaranya seperti:

  1. Merupakan sekolah ikatan dinas

Saat menjadi mahasiswa IPDN, maka setelah lulus Anda tidak perlu lagi kerepotan dalam melamar pekerjaan di banyak perusahaan maupun instansi pemerintahan. Pasalnya, IPDN sudah berada di bawah naungan Kementerian Dalam Negeri. Hal ini berarti para lulusan IPDN tidak perlu lagi khawatir dan kerepotan dengan ketersediaan lapangan kerja nantinya.

Sebagai sekolah ikatan dinas, maka lulusan dari IPDN tersebut nantinya bisa langsung diangkat menjadi PNS dan memperoleh jabatan ataupun pangkat.

  1. Memiliki penugasan di seluruh wilayah Indonesia

Seperti yang diketahui, jangkauan wilayah dari Kemendagri ada di seluruh Indonesia. Tentu saja hal tersebut terbuka bagi seluruh lulusan IPDN. Tak heran jika lulusan IPDN memiliki prospek kerja yang cukup luas. Baik itu nantinya bertugas di pemerintah pusat maupun di pemerintah daerah.

  1. Biaya sekolah yang murah

Sekolah kedinasan umumnya memiliki biaya sekolah yang jauh lebih murah dibandingan dengan perguruan tinggi yang lainnya di Indonesia. Sekolah ini bahkan dapat memberikan uang saku kepada para mahasiswanya selama mereka masih menempuh pendidikan tersebut.

  1. Asrama mahasiswa

Saat menempuh pendidikannya, para mahasiswa IPDN memiliki fasilitas yang berupa asrama. Dengan begitu, saat mulai menjadi mahasiswa baru sampai lulus kuliah pun tidak perlu repot dan kesusahan mencari lokasi untuk ditinggali karena sudah tersedia asrama khusus mahasiswanya.

Nah, itulah beberapa alasan mengapa sekolah IPDN sampai saat ini memiliki banyak peminat. Dengan berbagai kelebihan tersebut tak heran jika ada banyak pelajar yang ingin melanjutkan study di sekolah kedinasan tersebut.

Gaji Lulusan IPDN 

Setelah lulus menjadi mahasiswa IPDN, maka para alumni IPDN bisa menjadi ASN dengan golongan yang berbeda-beda. Untuk gaji secara umum yang diterima bisa sekitar Rp 2.579.000. Tentu saja gaji tersebut belum terhitung dengan tunjangan-tunjangan yang ada. Untuk golongan yang lainnya bisa saja mendapatkan besaran gaji dengan nominal yang lebih tinggi. Gaji dari lulusan IPDN ini sendiri tentu saja tergantung dengan golongan yang ia duduki serta lamanya kerja.

Tentu saja untuk bisa lulus dari IPDN dan mendapatkan gaji dan pekerjaan tersebut Anda harus memperisapkan diri dengan baik terlebih dahulu. Sebagai rekomendasi, Anda bisa mengikuti BIMBEL IPDN yang sudah terbukti melahirkan alumni IPDN. Bimbel tersebut nantinya akan menyiapkan sistem pendidikan khusus untuk memberikan Anda persiapan dalam menghadapi ujian masuk IPDN. Dengan begitu Anda akan memiliki kesempatan diterima sebagai mahasiswa dengan peluang yang lebih tinggi.

Terlebih dari tahun ke tahun, IPDN merupakan sekolah kedinasan yang paling banyak diminati. Untuk itu, akan sangat disayangkan apabila Anda tidak mempersiapkan diri dengan baik. Dengan persiapan yang tepat maka Anda akan lebih mudah dalam menghadapi seleksi masuk IPDN tersebut. Dengan begitu, nantinya setelah lulus dari sekolah tersebut Anda tidak perlu lagi kerepotan dalam mencari pekerjaan lagi.

 

Similar Posts